Persiapan Sebelum Menjadi Full Time Blogger - Sering Dicari — Tutorial & Informasi Bermanfaat

Persiapan Sebelum Menjadi Full Time Blogger

Menjadi fulltime blogger memang menyenangkan, apalagi jika kamu adalah seorang yang suka dengan menulis atau ngeblog, karena kita bekerja dan dibayar melalui hobi yang kita sukai. Jika sudah mencintai apa yang kita lakukan, InsyaAllah semuanya akan berjalan dengan lancar. Tapi, untuk sebagian orang menjadi full time blogger sangatlah sulit, karena mungkin bukan passion, ngeblog hanya untuk sampingan saja.

Sebelum benar-benar memutuskan untuk menjadi full time blogger, ada beberapa hal yang harus disiapkan, karena hal ini nantinya akan menjadi tolak ukur kesuksesan kamu.

Banyak sekali di Indonesia menekuni pekerjaan di bidang ini, karena termasuk bisnis tanpa modal dan jangka panjang. Hasil atau bayaran ditentukan sesuai dengan kerja keras kita sendiri, apakah termasuk orang yang tekun atau tidak. Persiapan-persiapan apa saja yang harus disiapkan menjadi seorang full time blogger?

Persiapan Sebelum Menjadi Full Time Blogger


1. Niat
Semua tidak akan berjalan tanpa adanya niat, kita harus mengumpulkan niat yang banyak ketika sebelum memulai menjadi blogger. Semua orang sukses didasari oleh niat yang kuat, karena percuma banyak ide tapi tidak dikerjakan, semua hanya akan menjadi mimpi.

2. Alat penunjang
Setelah niat, hal yang perlu disiapkan yaitu alat penunjang seperti komputer atau laptop. Disarankan menggunakan laptop jika kamu ingin bisa menulis dimana saja dan kapan saja. Namun jika ingin jangka panjang dan stay di rumah, kamu bisa menggunakan komputer.

Alat yang menunjang tidak perlu yang bagus, yang terpenting bisa dibuat menulis dan nyaman dipakai. Tidak perlu mahal, asal bisa menjadikan diri kita semakin produktif.

3.Internet
Internet sangat penting, karena jika tidak ada internet blogger tidak akan bisa menulis di blog pribadi. Internet tidak perlu cepat, yang penting bisa memenuhi kebutuhan untuk ngeblog setiap hari. Ketika penghasilan sudah naik, kecepatan internet bisa ditambah.

4.Skill menulis
Hal selanjutnya adalah keterampilan menulis. Tapi jangan khawatir jika kamu tidak bisa menulis, semua itu butuh proses. Menulis pekerjaan yang susah-susah gampang, namun jika kamu pingin menjadi penulis yang hebat, hal pertama yang harus dilakukan adalah dengan memulainya.

Untuk awal, bisa menulis apa saja yang ada di kepala sekaligus untuk belajar menulis, tidak masalah masih berantakan. Semakin lama jam terbang, tulisan kamu akan semakin bagus dan tertata rapi, tulisan rapi tentunya akan menambah nilai plus blog kamu karena mudah dibaca.

5.Akun adsense
Setelah 3 bulan, bisa dibilang kamu sudah bisa menulis, daftarkan blog kamu untuk mendapatkan akun adsense. Rata-rata blogger mendaftarkan blognya memang umur segini, InsyaAllah diterima jika kamu setiap hari rajin menulis. Ketika sudah diterima, kamu tinggal pasang iklan di blog kamu dan meneruskan menulis. Menambah jumlah artikel kamu supaya blog semakin ramai dan penghasilan semakin naik.

***

Tidak banyak hal yang harus dipersiapkan sebelum menjadi full time blogger. Simple, namun sangat berat dilakukan jika tidak benar-benar sungguh-sungguh.

Sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat dan kamu bisa menjadi blogger sukses nantinya. Aamiin! Terima kasih sudah membaca, baca juga: Akun instagram Indonesia lucu wajib follow
Disqus comments