Tips Rahasia Blog Sukses Ala Juragan Cipir - Sering Dicari — Tutorial & Informasi Bermanfaat

Tips Rahasia Blog Sukses Ala Juragan Cipir

Hallo semuanya! Buat teman-teman khususnya yang bekerja melalui blog pribadi, pasti pingin sukses dan mempunyai banyak penghasilan dari blog tersebut. Saya pernah sharing dengan juragan cipir tentang blog, supaya blog yang kita rawat bisa menghidupi keluarga secara rutin perbulan mendapatkan uang. Sebenarnya sangat mudah, karena juragan cipir (Indri Lidyawati) melalukan cara sederhana untuk membesarkan blognya.

Juragan cipir tidak pernah kursus blog atau belajar menulis, dia menulis sesuai pengalaman saja dan dapat pelajaran semasa SD. Menulis dengan hati, akhirnya sukses seperti sekarang. Buat teman-teman blogger pingin sukses juga melalui blognya, tepat sekali jika membaca artikel ini.

Tips Blog Sukses Ala Juragan CipirTips Blog Sukses Ala Juragan Cipir

Yuk langsung saja dimulai.

1. Rutin

Untuk menjadi sukses seperti Juragan Cipir, hal pertama yang harus dilakukan supaya sukses adalah melakukan hobi (ngeblog) secara rutin. Karena dengan kita rutin melakukan hal yang kita sukai, kita akan semakin mahir dalam hal tersebut.

Update blog setiap hari supaya trafic semakin bertambah, setelah bertambah InsyaAllah rejeki juga akan naik karena pengiklan senang dengan blog yang ramai.

2. Berbagi

Dari awal Juragan cipir menulis blognya, niat awal adalah berbagi dengan sesama manusia. Sharing informasi yang mungkin belum diketahui oleh orang lain. Dengan begini kita akan ikhlas menulis artikel yang bermanfaat untuk orang lain. Pengunjung juga akan senang ketika niat kita baik untuk menolong orang lain.

Sampai saat ini, Juragan cipir selalu update artikel informatif seperti tips adsense, pengetahuan alam, dan masih banyak lagi. Bahkan sekarang blog juragan cipir semua pengunjung yang berkunjung di blognya, bisa ikut menyumbang artikel dengan tujuan berbagi informasi.

3. Dengan hati

Ini tips rahasia Juragan Cipir, dia menulis artikel dilakukan dengan hati. Berniat berbagi dengan orang lain, maka akan dengan senang hati melakukannya. Ketika kita sudah melakukan apapun dengan hati, InsyaAllah semuanya akan mengikuti seperti trafic, rejeki akan mengalir dengan sendirinya.

Kebanyakan blogger menulis artikel belum menggunakan hati, dia hanya mengejar uang ketika menulis, namun ketika uang tidak datang, dia akan meninggalkan pekerjaan sebagai blogger dan memilih mencari pekerjaan lain.

***

Sekian postingan kali ini, hanya 3 tips rahasia tersebut yang dijadikan pedoman Juragan Cipir supaya sukses dalam dunia blog dan internet marketing. Terima kasih sudah membaca, semoga bermanfaat dan kamu menjadi blogger sukses nantinya. Aamiin!

Bantu share di social media kamu supaya teman-teman yang lain ikut tahu. Baca juga: Persiapan sebelum menjadi full time blogger
Disqus comments