Tips Memilih Thumbnail Youtube Menarik - Sering Dicari — Tutorial & Informasi Bermanfaat

Tips Memilih Thumbnail Youtube Menarik

Beberapa youtuber sering tidak memperdulikan thumbnail video yang mereka upload ke youtube. Sehingga video tersebut tidak mendapatkan jumlah view yang banyak. Padahal, thumbnail sangat berperan penting untuk menambah penonton youtube.

Untuk youtuber pemula atau yang baru membuat channel, hal ini sangat disarankan. Berbeda dengan youtuber yang sudah terkenal, mereka memilih thumbnail apa saja pasti banyak yang menonton karena subscriber saja sudah banyak.

Tips Membuat Thumbnail Youtube Menarik

Di postingan ini, saya akan berbagi sedikit tips bagaimana memilih thumbnail youtube yang menarik perhatian penonton.

1. Inti video

Memilih thumbnail usahakan gambar yang mewakili keseluruhan video kamu, sehingga orang akan sedikit tau tentang apa video yang kamu buat. Bisa awal video, tengah video, atau akhir video. Kamu sendiri yang tahu bagian mana yang paling ingin kamu tampilkan dari video kamu. Sehingga akan:

2. Membuat penasaran

Semakin membuat penonton penasaran, akan semakin besar peluang video kamu ditonton oleh orang banyak. Thumbnail berfungsi untuk menyampaikan pesan sebelum penonton video kamu, usahakan pilih thumbnail yang paling kuat pesannya. Namun, yang harus tetap diperhatikan yaitu tetap:

3. Nyambung 

Thumbnail memang penting untuk membuat penasaran penonton, namun kamu harus memperhatikan kenyamanan pengunjung dengan tidak menjebak. Jangan kamu bikin thumbnail yang terlalu berbeda dengan video karena bisa jadi akan membuat penonton emosi sehingga akan dislike video kamu.

---

Sekian postingan kali ini, semoga bermanfaat dan kamu menjadi youtuber sukses. Aamiin! Terima kasih sudah membaca, bantu share supaya teman - teman yang lain juga tahu. Sampai jumpa di postingan selanjutnya. Baca juga: Tips rahasia membuat vlog untuk youtube
Disqus comments